Image : selasar.com |
Banyak orang yang mempercayai bahwa air panas di pemandian ini tidak hanya dapat membuat seseorang menjadi rileks melainkan juga dapat mengobati berbagai macam penyakit seperti rematik dan juga penyakit penyakit kulit. Semua kolam yang ada di tempat ini dirancang sedemikian rupa untuk memberikan kenyamanan kepada pelanggannya serta untuk menjaga kebersihan.
Sedangkan bagi warga sekitar, tentu saja dengan adanya objek wisata air panas ini menjadi berkah bagi mereka. Tidak sedikit dari warga yang kemudian membuka beberapa warung harga tenda tenda kaki lima yang menjual makanan, minuman dan berbagai keperluan lainnya.
Tiket Masuk Objek Wisata Air Panas Cisolong
Untuk bisa menikmati air panas di kolam renang ini, anda tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam karena biaya masuk sangat murah. Tiket masuk per orang adalah Rp. 3.000 sedangkan untuk dewasa Rp. 5.000. Bagi mereka yang menginginkan sebuah yang lebih bersifat privat, tersedia khusus dengan harga sewa sekitar Rp. 10.000.
Pemandian Air Panas Savanna Batu Kancah
Selain pemandian Air Panas Cisolong, pemandian Air Panas Savanna Batu Kancah yang berada di Lebak Banten juga menjadi salah satu tujuan wisata dan rekreasi yang juga terkenal. Ini memiliki pemandangan alam yang indah, berudara sejuk dan juga cukup tenang. Lokasi Savana Batu Kancah berada di Jalan Raya Cipanas Kecamatan Cipanas Kabupaten Lebak Banten.
Tempat ini menyediakan beberapa kolam dan juga saung saung yang bisa digunakan untuk bersantai. Kealamian serta daya tarik tempat ini sudah cukup terkenal keindahannya di Banten melainkan juga hingga ke beberapa daerah sekitarnya fasilitas yang disediakan di pemandian Air Panas Savanna Batu Kancah antara lain saung untuk bersantai, tempat ibadah, kamar mandi dan toilet, serta fasilitas kolam air panas.
Harga Tiket pemandian Air Panas Savanna Batu Kancah
Untuk bisa menikmati air panas di tempat ini, anda harus membayar tiket masuk sebesar Rp. 7.000 untuk dewasa dan Rp. 5.000 untuk anak anak. Pemandian Air Panas Savanna Batu Panca dikelilingi alam yang hijau serta berlokasi di tempat yang cukup menyenangkan dan cocok apabila dimanfaatkan sebagai tempat bersantai saat berakhir pekan atau hari libur bersama keluarga.
No comments:
Post a Comment